Postingan

Mengenal Sistem Bilangan Komputer: Desimal, Biner, Oktal dan Heksa Desimal

Mengenal Sistem Bilangan Komputer: Desimal, Biner, Oktal dan Heksa Desimal Dalam ilmu komputer ada empat bentuk konversi bilangan, yakni biner, desimal, oktal, dan heksadesimal. Berikut penjelasannya. Bilangan biner Dilansir dari Buku Informatika Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (2021) karya Vania Natali dan teman-teman, bilangan biner adalah bilangan yang hanya menggunakan basis 2 angka, yaitu 0 dan 1. Bilangan biner juga disebut bilangan berbasis 2. Contoh penulisan: 1100 (2). Karena bilangan biner berbasis 2, maka angka 2-lah yang menjadi subscript pada penulisan bilangan desimal. Bilangan oktal   Bilangan oktal adalah bilangan berbasis 8, yang menggunakan angka 0,1,2,3,4,5,6,dan 7. Contoh penulisan : 27(8).  Oktal berbasis 8, maka angka 8-lah yang menjadi subscript pada penulisan bilangan desimal. Bilangan desimal Bilangan desimal adalah bilangan yang menggunakan basis 10 angka mulai 0,1,2,3,4,5,6,7,8,dan 9. Setelah angka 9, maka angka berikutnya adalah 10, 11, 12, 13, 14 dan

Konversi Sistem Bilangan Komputer: Desimal, Biner, Oktal dan Heksa Desimal

Konversi Sistem Bilangan Komputer: Desimal, Biner, Oktal dan Heksa Desimal Konversi Sistem Bilangan Komputer: Desimal, Biner, Oktal dan Heksa Desimal. Bilangan biner atau biner digit (bit) adalah suatu sistem penulisan angka dengan menggunakan dua lambang adalah 0 dan 1. Sistem bilangan biner modern ditemukan oleh Gottfried Wilhelm Leibniz pada masa zaman ke-17. Sistem bilangan ini merupakan landasan dari semua sistem bilangan berbasis digital. Oleh karena itu, maka sistem komputer akan mengkonversi/merubah ke empat sistem bilangan yang lain, yaitu oktal, desimal, dan heksa desimal, ke dalam sistem biner. Bagaimana cara kerja komputer dalam melakukan konversi tersebut? Berikut penjelasannya. 1. Konversi Bilangan Desimal ke Biner Konversi bilangan desimal ke biner adalah dengan cara membagi bilangan desimal dengan 2 (basis bilangan biner) dan menyimpan sisa hasil bagi dari setiap pembagian menjadi bit-bit bilangan biner. Nilai konversinya adalah urutan sisa hasil bagi dari yang paling a

Berlangsung Secara Hybrid, "Code The Ocean" Mengajak Anak Menjaga Laut Melalui Pemrograman

  Berlangsung Secara Hybrid, "Code The Ocean" Mengajak Anak Menjaga Laut Melalui Pemrograman koding merupakan salah satu tindakan dari langkah-langkah pemrograman dengan menuliskan kode dalam bahasa pemrograman. Berkaitan dengan hal ini, Koding Next Indonesia sebagai sekolah pemrograman terbesar di Asia Tenggara mengadakan Kompetisi Koding Anak Nasional yang kedua melalui program CSR.  Acara tersebut berjudul "Code The Ocean". Acara ini menantang siswa-siswa SD-SMP di Indonesia untuk mempelajari teknologi masa depan melalui lomba membuat permainan sederhana menggunakan coding, Kids. Selain itu, coding juga bisa mengasah keterampilan lunak, seperti pemecahan masalah dan berpikir logis untuk menghasilkan karya digital. Acara kompetisi "Code The Ocean" berlangsung secara hybrid di beberapa lokasi, seperti Jakarta, Tangerang Selatan, Bandung, Surabaya, Medan, Denpasar, Samarinda, dan online. Terdapat dua kategori dipertandingkan dalam acara tersebut, yakni: 1.

Permainan yang Disediakan di Blockly Games, Informatika Kelas 8 SMP

  8 Permainan dalam Blockly Games 1. Puzzle Pemain harus menyusun blok-blok yang berisi keterangan dan foto hewan ke blok hewan yang sesuai. Melalui permainan ini, kalian juga dapat belajar tentang kosakata dalam bahasa Inggris dan informasi tentang beberapa hewan. 2. Maze Permainan menggerakkan sprite agar berjalan sampai tujuan. Permainan ini mampu mengasah kemampuan logika berpikir. 3. Bird Permainan mengasah logika menggerakkan bird agar dapat mengambil cacing dan sampai ke sarangnya. 4. Turtle Permainan mengenal pola dengan karakter turtle yang digunakan. 5. Movie Belajar animasi dengan media sprite sederhana dan menggerakkannya sesuai animasi. 6. Music Permainan membuat musik dengan instruksi yang sudah disediakan. 7. Pond Tutor Permainan Pond Tutor ini mengajak pengguna belajar tentang Javascript. 8. Pond Permainan yang menggunakan blok kode dalam bentuk Javascript

Operator dan Ekspresi Logika

  OPERATOR DAN EKSPRESI LOGIKA Setiap jenis-jenis operator logika memiliki karakteristik dan fungsi yang berbeda-beda. Kamu akan menemukannya saat belajar pemrograman jenis-jenis PHP. Operator merupakan dasar dari sebuah bahasa pemrograman jenis apa pun. Saat membuat suatu program, akan ada banyak data yang diolah sehingga menghasilkan output. Nantinya, operator dibutuhkan saat mengolah data yang memiliki peran sebagai simbol dari tanda baca. Secara umum, tujuan operator yaitu untuk membantu para programmer dalam mengoperasikan operand. Sedangkan operator logika berfungsi untuk memeriksa kesamaan nilai dari dua data atau lebih. Operator logika juga difungsikan sebagai ekspresi yang dapat mengembalikan nilai bertipe Boolean. Operator logika memiliki berbagai macam jenis dengan masing-masing simbolnya. Berikut ini adalah jenis jenis operator logika dasar secara lengkap. Jenis-Jenis Operator Logika dalam PHP Mengutip buku Buku Sakti Pemrograman Web Seri PHP karya Mundzir MF, bahwa operato

Menu-Menu pada Pemrograman Scratch dan Fungsinya

  Menu-Menu pada Pemrograman Scratch dan Fungsinya Pada artikel sebelumnya telah dijelaskan pengenalan tentang program Scratch. Selanjutnya pada bagian ini akan dijelaskan bidang kerja dan berbagai macam fungsi serta kegunaan menu yang disediakan oleh Scratch. Ketika membuka program Scratch pertama kali kita akan melihat sebuah kucing sebagai contoh objek pada bidang kerja yang disebut Sprite, dan pada bagian sebelah kiri terdapat tombol yang memvisualisasikan pemrograman untuk aplikasi ini. Scratch menyediakan akses lebih dari 100 blok. Blok tersebut disusun ke dalam delapan ikon yang terletak pada menu blok. Delapan ikon dari Scratch Blocks tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut. ● Motion. Icon untuk mengontrol penempatan sprite, arah, perputaran, dan perpindahan sprite ● Looks. Icon mengenai sprite, tampilan background, dan memberikan kemampuan untuk menampilkan teks atau tulisan ● Sound. Icon yang mengontrol playback, volume musik, dan file audio ● Pen. Icon yang dapat digunaka

Literasi Sains: Pengertian, Manfaat dan Contoh Penerapan

  Pengertian Literasi Sains Literasi sains adalah kemampuan untuk membaca, memahami, mengevaluasi, dan menggunakan informasi dan pengetahuan sains untuk membuat keputusan yang tepat dan berpikir kritis dalam kehidupan sehari-hari. Literasi sains bukan hanya tentang memahami konsep-konsep sains, tetapi juga tentang memahami bagaimana sains diterapkan dalam kehidupan nyata. Seseorang yang memiliki literasi sains yang baik dapat mengenali dan memahami masalah sains, menemukan informasi sains yang diperlukan, mengevaluasi kebenaran dan validitas informasi sains, serta menggunakannya untuk membuat keputusan yang berbasis fakta. Literasi sains juga mencakup kemampuan untuk berkomunikasi tentang konsep-konsep sains secara jelas dan efektif dengan orang lain. Pentingnya literasi sains terletak pada keterampilan dan pemahaman yang diperlukan untuk mengambil keputusan berdasarkan fakta dan bukti-bukti yang ada, terutama dalam hal-hal yang terkait dengan kesehatan, lingkungan, teknologi, dan kebi